Mengapa Aubameyang Dikatakan Tidak Tepat Bermain di Barcelona?
Pierre Emerick Aubameyang dipercaya bukanlah penyerang yang diperlukan Barcelona. Memang Aubameyang bisa menyelesaikan masalah jangka pendek, namun tidak untuk membangun proyek masa depan The Gunners.
Gosip Aubameyang ke Barcelona sudah mengudara sejak beberapa bulan lalu. Kabarnya Auba merasa frustrasi karena tidak memiliki peluang dalam mendapatkan trofi bersama Arsenal.
Barca datang melihat celah tersebut, menawarkan peluang mendapatkan trofi. Aubameyang tidak membantah juga tidak mengamini isu itu, di saat yang sama pembicaraan kontrak barunya di Arsenal macet.
Melihat Aubameyang bertanding di Barcelona tampak meyakinkan, namun apakah benar cocok?
Aubameyang Hebat
Situasi Aubameyang ini coba dianalisis oleh analis ESPN FC, Alejandro Moreno. Dia tahu Aubameyang mampu menjadi pembelian menarik untuk Barcelona, namun ada beberapa masalah. Aubameyang jago buat gol, namun mungkin tidak untuk Barcelona, mengingat usianya telah menginjak 30 tahun.
"Dengar, saya kira Aubameyang merupakan pemain hebat. Namun, jika Anda ada di posisi Barcelona dan Anda ingin mencari pengganti Luis Suarez yang semakin tua, datangkanlah pemain yang benar-benar muda," ucap Moreno kepada ESPN FC.
"Lalu bicara mengenai masa depan, jangan berpikir membereskan masalah jangka pendek, karena Aubameyang cuman mampu melakukan hal tersebut."
Comments
Post a Comment